Keliling Satkamling, Kapolresta Cirebon Ajak Masyarakat Berperan Aktif Jaga Kamtibmas

    Keliling Satkamling, Kapolresta Cirebon Ajak Masyarakat Berperan Aktif Jaga Kamtibmas

    CIREBON - Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, didampingi jajaran PJU Polresta Cirebon berkeliling Satkamling di wilayah Desa Cirebongirang, Kecamatan Talun, dan Kelurahan Kemantren, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Senin (15/1/2023) malam.

    Dalam kunjungan tersebut, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, turut menemui para Ketua RW, Ketua RT, beserta sejumlah warga di setiap Satkamling. Pihaknya berharap, seluruh  Satkamling di wilayah hukum Polresta Cirebon aktif dan turut menjaga kamtibmas di wilayahnya masing-masing.

    "Pengecekan ke Satkamling ini untuk saling bersilaturahmi, dan bertanya mengenai permasalahan di lingkungannya. Kami juga turut menyampaikan beberapa pesan kamtibmas agar dishare ke warganya, " ujar Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.

    Ia mengapresiasi sejumlah Satkamling di Desa Cirebongirang yang telah memiliki grup WhatsApp yang dapat dijadikan alarm kamtibmas bagi warga di lingkungannya. Pihaknya juga bakal terus berkeliling Satkamling untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan termasuk aksi kriminalitas.

    "Kami juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing-masing demi mewujudkan kondusivitas kamtibmas di wilayah Kabupaten Cirebon, " kata Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.

    Pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk tertib berlalu lintas di jalan raya seperti memakai helm saat mengendarai sepeda motor, dan tidak menggunakan knalpot bising. Pasalnya, sejumlah kalangan masyarakat melaporkan masih adanya knalpot bising yang berkeliaran di jalan raya.

    Ia meminta masyarakat untuk saling peduli, dan menegur pengendara yang masih menggunakan knalpot bising. Bahkan, ia pun mengingatkan para orang tua untuk mengawasi secara intensif pergaulan anak-anaknya agar tidak terjerumus ke hal-hal negatif.

    Pasalnya, dalam beberapa kali operasi kejahatan jalanan ditemukan keterlibatan kalangan remaja dalam kasus membawa senjata tajam atau lainnya. Sehingga para orang tua harus memaksimalkan pengawasan terhadap anak-anaknya agar tidak terlibat tindakan pelanggaran hukum.

    "Di masa menjelang Pemilu 2024, kami mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk menyukseskannya. Jika terdapat perbedaan pilihan maka menjadi hal yang wajar, dan yang terpenting adalah tetap menjaga kerukunan, persatuan, dan kesatuan karena kita tetap satu bangsa Indonesia, " ujar Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.

    polrestacrebon kapolrestacirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Pererat Sinergitas, Kapolresta Cirebon Silaturahmi...

    Artikel Berikutnya

    Menciptakan Kondusipitas wilayah Kapolsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Kapolresta Cirebon Tegaskan Persiapan Keamanan Menjelang Masa Tenang Pilkada Serentak 2024
    Polresta Cirebon Gelar Doa Bersama dan Yasinan Menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024
    Patroli Siskamling polsek Gebang Polresta Cirebon ajak warga cegah kejahatan malam
    Cegah Tawuran Antar Pelajar Polsek Depok Rutin Gatur Siang
    Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024, polsek Kaliwedi Polresta Cirebon Laksanakan Patroli Dialogis Dan Berikan Pesan Kamtibmas
    Patau situasi kamtibmas jelang pilkada serentak anggota patroli dan babinkamtibmas sambangi Warga Binaannya di Desa Wargabinangun Anggota patroli bersama bhabinkamtibmas sampaikan pesan Kamtibmas untuk ciptakan kondisi wilayah tetap kondusif Jelang Pilkada serentak 2024.
    Kapolresta Cirebon Tegaskan Persiapan Keamanan Menjelang Masa Tenang Pilkada Serentak 2024
    Kapolresta Cirebon Berikan Penghargaan Kepada Personil Berprestasi 
    Kapolsek Karangsembung Gelar Jumat Curhat Bersama dengan Perangkat desa Toko Masyarakat dan Warga desa Seuseupan sekaligus menyampaikan pesan kamtibmas guna Menciptakan Suasana Kondusifitas di Lingkungan Cooling System menjelang pilkada serentak 2024.
    Polresta Cirebon Respon Cepat Tindak Lanjuti informasi dari Video Viral Sweeping Rumah Makan Padang
    Kapolsek Beber Hadiri Giat Lokakarya Mini Triwulan Ke 2 di Puskesmas Kamarang.
    Akp Mulyadi, SH Lakukan Jumat Curhat Bersama Muspika Kecamatan Pabedilan Dan Pemerintah Desa Babakan Losari Kecamatan Pabedilan.
    Melalui program Police Goes To School, Kapolsek Sumber sambangi Pelajar cegah Kenakalan Remaja
    Kapolsek Ciwaringin Memimpin Giat Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) Dengan Membaca Surat Yasin Dan Doa Bersama.
    Polsek Sedong Polresta Cirebon Melaksanakan Patroli Malam Antisipasi C. 3 Dan Kejahatan Dimalam Hari.

    Ikuti Kami